Sinergi untuk Negeri, Pemkot Bersama Forkopimda Kompak Peringati HUT TNI di Parepare

PAREPARE, suaraya.news — Pemerintah Kota Parepare bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Parepare menunjukkan sinergitas pada peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-75 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Parepare.

Upacara peringatan HUT TNI secara virtual berlangsung di Markas Komando Distrik Militer 1405 Mallusetasi, Parepare, Senin, 5 Oktober 2020, kompak dihadiri oleh seluruh Forkopimda. Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim hadir mewakili Wali Kota Parepare. Kemudian hadir selaku tuan rumah Dandim 1405 Mallusetasi Letkol Czi Arianto Wibowo, Kapolres Parepare AKBP Budi Susanto, Ketua DPRD Parepare Hj Andi Nurhatina Tipu, Kepala Kejaksaan Negeri Parepare Amir Syarifuddin dan jajaran Forkopimda lainnya.

Kegiatan mengedepankan protokol kesehatan Covid-19 dengan tetap menjaga jarak serta semua peserta memakai masker.

Wawali Pangerang Rahim mengatakan, melalui momentum ini, TNI lebih meningkatkan sinergitas yang sudah terjalin baik selama ini, sesuai tema HUT TNI kali ini, yakni TNI Sinergitas untuk Negeri.

“Tentunya dengan sinergitas ini akan lebih meningkatkan keamanan, ketertiban, ketentraman, stabilitas, dan juga pembangunan bangsa dan daerah secara khusus,” harap Pangerang Rahim. (*)