PAREPARE, suaraya.news — Tim medis RSUD Andi Makkasau sukses menjalankan misi kemanusiaan.
Selama 19 hari berjuang, akhirnya Tim Medis Penanganan Covid-19 RSUD Andi Makkasau berhasil menyembuhkan dua pasien yang sebelumnya dinyatakan positif tertular virus Corona (Covid-19).
Tidak itu saja, empat pasien dalam pengawasan (PDP) terkait Corona juga berhasil disembuhkan. Kini semua pasien sudah dipulangkan ke daerah masing-masing.
Setelah sukses misi kemanusiaan, 35 anggota tim medis harus memastikan keselamatan diri mereka apakah tertular atau tidak.
Akhirnya setelah melalui proses rapid test atau tes cepat, hasilnya mereka semua dinyatakan negatif.
“Kami dari manajemen RSUD Andi Makkasau mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas dedikasi dan keikhlasan para tenaga kesehatan yang tergabung dalam Tim Penanggulangan Covid-19 RSUD Andi Makkasau Kota Parepare yang telah berusaha maksimal memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya pasien Coronavirus,” ungkap Direktur RSUD Andi Makkasau, dr Hj Renny Anggraeny Sari.
“Kami sangat bersyukur tenaga kesehatan yang tergabung dalam Tim Covid-19 RSUD Andi Makkasau telah melakukan pemeriksaan Rapid Test dan hasilnya negatif. Meski demikian kami berharap para petugas tetap menjaga kondisi kesehatan dengan melakukan isolasi mandiri selama 14 hari sesuai dengan protokol yang ditetapkan pemerintah. Selamat berkumpul kembali dan salam hangat untuk keluarga di rumah,” lanjut dr Renny.
dr Renny juga mengucapkan rasa terima kasih kepada segenap lapisan masyarakat yang terus memberikan support kepada Tim Medis RSUD Andi Makkasau dalam misi kemanusiaan penanggulangan wabah Covid-19 khususnya di Kota Parepare dan sekitarnya. “Semoga kita semua senantiasa dilindungi Tuhan Yang Maha Esa,” harap dr Renny. (*)