IKAPTK Dituntut Bekerja Cerdas, Kreatif dan Inovatif Bersinergi Pemkot Majukan Parepare

PAREPARE, suaraya.news — Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kota Parepare dituntut untuk dapat bekerja cerdas, kreatif dan inovatif dalam meningkatkan pelayanan dan mensejahterakan masyarakat. Serta bersinergi dengan Pemerintah Daerah untuk memajukan daerah.

Harapan ini diungkap Wali Kota Parepare Dr HM Taufan Pawe dalam sambutan yang dibacakan Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim saat membuka Kongres IKAPTK Parepare di Ruang Pola Kantor Wali Kota Parepare, Sabtu, 17 Oktober 2020.

Pangerang Rahim mengatakan, IKAPTK adalah gudangnya orang-orang pemerintahan. Karena itu, Pangerang berharap pelaksanaan program kerja ke depan, menjadi motor perubahan untuk dilaksanakan secara efektif dan tepat sasaran.

Insan purna praja, kata Pangerang lagi, adalah orang-orang pilihan yang berada di jajaran pemerintahan. Diharapkan tetap menjaga solidaritas dan menjadi panutan di tempat tugas masing-masing.

“Untuk itu, kepengurusan nantinya dapat menjadi angin perubahan reformasi birokrasi dalam membantu dan mengedepankan tata kelolah pemerintahan,” harapnya.

Program kerja ke depan diharapkan dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah dengan senantiasa memberikan kontribusi terbaiknya.

“Dapat bekerja dengan cerdas, kreatif dan inovatif, untuk peningkatan pelayanan dalam mensejahterakan masyarakat,” pesan Pangerang.

Kongres dihadiri Sekretaris DPP IKAPTK Provinsi Sulsel, Amran Amiruddin yang mewakili Ketua DPP IKAPTK Sulsel. Dari Parepare, hadir Sekda Kota Parepare H Iwan Asaad dan puluhan alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan. Dalam Kongres sepakat memilih secara aklamasi Iwan Asaad menjadi Ketua DPK IKAPTK Parepare periode 2020-2025. (*)