PAREPARE, suaraya.news — Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Parepare terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Kali ini bekerjasama dengan Bank Mandiri, PDAM Parepare memudahkan masyarakat pelanggan untuk membayar tagihan air setiap bulan.
Humas PDAM Parepare, Imran Sulnas mengatakan, PDAM terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat termasuk dalam memudahkan pembayaran tagihan air bulanan.
“Kami bekerjasama dengan Bank Mandiri untuk memudahkan pelayanan pembayaran. Pelanggan bisa membayar secara online lewat internet banking, bisa lewat ATM, dan bisa datang langsung ke Kantor Bank Mandiri. Pokoknya pelayanannya real time. Sistem ini mulai efektif 2 Juni 2020,” ungkap Imran, Rabu, 10 Juni 2020.
Branch Sales Manager Bank Mandiri Parepare, Merdi menambahkan, dengan kerja sama ini masyarakat pelanggan akan lebih mudah membayar tagihan air bulanannya.
“Kemudahan pembayaran tagihan air bulanan PDAM Parepare bisa melalui Mandiri Virtual Account dengan berbagai pilihan channel pembayaran seperti Mandiri Online, Mandiri ATM, cabang Bank Mandiri, dan agen Mandiri. Kalau pembayaran tunai bisa di seluruh cabang Bank Mandiri di Indonesia,” terang Merdi. (*)